Lompat ke isi utama

Berita

Jadi Peserta SKPP Daring, Ini Kata Mereka (Seri 2)

pasuruan.bawaslu.go.id – Pasuruan.   Menjadi Peserta Sekolah Kader Pengawasan Partisipatif (SKPP) Daring 2020 dari Kabupaten Pasuruan terasa istimewa. Tulisan ini akan merangkum komentar Peserta secara bersambung. Untuk Seri 1 adalah, Dua Mahasiswa STMIK Yadika Bangil, Ikuti SKPP Daring Nasional. Hari ini, Minggu (3/5/2020) akan memuat seri 2.

Ini kata mereka:

Saya sebagai mahasiswa ilmu komunikasi, saya sangat merasa seneng karena dengan adanya ini pemerintah mulai melirik dan mengajak para generasi milenial untuk bisa menjadi bagian dari proses pengawasan pemilu hingga proses edukasi yang bisa kami salurkan bukan hanya melalui keluarga terdekat ataupun orang di sekitar kita tetapi kami genarisi milenial juga bisa membuat cara edukasi yang lebih modern dan menarik melalui sebuah konten dan program yang edukatif untuk bisa mengajak para generasi milenial yang baru belajar untuk mengikuti pemilu dengan baik dan tidak salah dalam mengambil keputusan.

Karena saat ini  generasi milenial adalah generasi yang gampang terpengaruh oleh beberapa hal yang membuat mereka bisa merasa nyaman dan paham dengan cepat melalui edukasi yang berbentuk virtual, jadi dengan adanya ini saya sangat bersyukur bisa jadi salah satu dari 2464 peserta yang ada di Jawa Timur untuk bisa bersinergi bersama agar nantinya kita bisa memberikan edukasi kepada semua khalayak dengan metode yang sesuai dan tetap dalam kaidah yang tidak mengurui siapapun

Karena dari yang saya ketahui masih banyak generasi milenial yang masih acuh tak acuh akan masalah politik dan proses pemilu legislatif yang ada di Indonesia, dan masih banyak juga yang selalu berfikir bahwa proses pemantau pemilu itu adalah tugas dari para orang-orang tua saja. Padahal bagi saya kami lah generasi milenial, generasi baru yang harus lebih tanggap dan cepat untuk bisa menjadikan bangsa ini terus berkembang dengan pola pikir yang lebih kreatif

Jadi semoga dengan adanya SKPP ini bisa menjadi ladang informasi kami para generasi milenial untuk bisa mengolah lagi menjadi program edukasi yang menarik dengan pola pikir yang kreatif dan edukatif

Bawaslu Jaya....!!!

Putri Novita Firdaus

[#HM]

Tag
Berita