Lompat ke isi utama

Berita

SILATURAHMI DENGAN KYAI, TEGUHKAN KOLABORASI DALAM PENGAWASAN PARTISIPATIF

sowan

"Saya mengucapkan terima kasih kepada Bawaslu Kabupaten Pasuruan yang telah menjaga Pemilu 2024 tetap aman, damai, dan kondusif," ungkap KH. Sholeh Bahrudin.

pasuruan.bawaslu.go.id - Dalam upaya memperkuat sinergi dengan tokoh masyarakat, pimpinan Bawaslu Kabupaten Pasuruan melakukan kunjungan silaturahmi ke kediaman KH. Sholeh Bahrudin, pengasuh Pondok Pesantren Ngalah dan pembina Yayasan Darut Taqwa Sengonagung, Purwosari.

Kunjungan tersebut disambut hangat oleh KH. Sholeh Bahrudin. Dalam pertemuan yang penuh suasana kekeluargaan itu, beliau menyampaikan apresiasinya atas kinerja Bawaslu Kabupaten Pasuruan dalam mengawal jalannya Pemilu 2024, baik Pemilihan Presiden, Pemilihan Legislatif, maupun tahapan awal Pilkada, dengan aman dan damai.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada Bawaslu Kabupaten Pasuruan yang telah menjaga Pemilu 2024 tetap aman, damai, dan kondusif," ungkap KH. Sholeh Bahrudin.

Ketua Bawaslu Kabupaten Pasuruan, Arie Yoenianto, menyatakan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari strategi Bawaslu dalam membangun kolaborasi pengawasan partisipatif bersama tokoh agama dan masyarakat.
"Silaturahmi ini kami lakukan sebagai bentuk penghormatan kepada para tokoh yang memiliki pengaruh besar dalam menjaga stabilitas sosial dan politik. Kami berharap bisa terus berkolaborasi, khususnya dalam memperkuat pengawasan partisipatif." ujar Arie.

Ia menambahkan bahwa keterlibatan pesantren dan tokoh masyarakat sangat penting untuk menciptakan pemilu yang tidak hanya demokratis, tetapi juga beretika dan damai.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa pengawasan pemilu bukan hanya tanggung jawab lembaga formal, tetapi juga memerlukan keterlibatan aktif seluruh elemen masyarakat, termasuk tokoh agama dan pendidikan. Bawaslu Kabupaten Pasuruan berharap, sinergi yang telah terbangun dapat terus ditingkatkan untuk menciptakan pemilu yang berkualitas dan bermartabat.